Dengan menggunakan microsoft excel , kita dapat menentukan rata-rata tertimbang sekelompok data. Rata-rata tertimbang berbeda dengan nilai rata-rata yang umum digunakan, perbedaannya adalah rata-rata tertimbang bergantung pada variabel nilai dan berat sebuah angka.
Agar lebih mudahnya perhatikan contoh berikut:
Pengiriman 10 barang dengan biaya pengiriman $0.20 per barang . Karena adanya biaya tambahan bobot konsumsi barang, maka pada pengiriman kedua 40 barang sekarang biaya $0,30 per barang. demikia juga pada pengiriman ketiga 60 barang dengan biaya $0.35 per barang.
Secara umum , jika menggunakan rumus rata-rata biasa maka biaya rata-rata /barang dalam setiap pengiriman - ditentukan oleh rumus ($0.20+$0.30+ $0.35)/3 = $0,283--bukanlah ukuran yang akurat dari biaya rata-rata kasus karena itu tidak memperhitungkan bahwa ada 60 kasus dengan biaya pengiriman $0.35 , 40 kasus dengan biaya $0,30 dan selebihnya $0.20. Dengan menggunakan rumus rata-rata tertimbang akan dihasilkan biaya pengiriman barang rata-rata pada ketiga kasus pegiriman barang tersebut adalah $0.318.
Untuk menemukan rata-rata tertimbang, ikuti langkah berikut:
Dalam lembar kerja excel, ketik data sebagai berikut:
1. Buat tabel seperti di bawah ini
Kolom A dan B berisi data yang akan diolah
Kolom D dan E akan diisi dengan formula rata/rata tertimbang
2. Selanjutnya buat rumus rata-rata tertimbang
A. Rumus untuk mencari rata-rata tertimbang semua pengirimana. Menggunakan sumproduct ,di cell D3 ketik formula
=SUMPRODUCT(A3:A5,B3:B5)/SUM(B3:B5)
b. Atau rumus manual dengan cara di sell D4 ketik formula
=((A3*B3)+(A4*B4)+(A5*B5))/SUM(B3:B5)
B. Rumus untuk mencari rata-rata tertimbang dari gabungan pengiriman pertama dan kedua
a. Menggunakan sumproduct ,di sel E3 ketik formula
=SUMPRODUCT(A3:A4,B3:B4)/SUM(B3:B4)
c.Atau rumus manual dengan cara di sell E4 ketik rumus
=((A3*B3)+(A4*B4))/SUM(B3:B4)
Jika ingin mengunduh file excelnya bisa gunakan link berikut average weighted
selai mengunakan excel giman caranya mengunakan spss
BalasHapus