Matriks inverse leontif adalah sebuah matriks yang merupakan hasil invers dari matriks identitas dikurangi dengan matriks A. Matriks leontief banyak digunakan dalam membuat simulasa atau analisa kuantitatif input -output. Secara matematis persamaan yang digunakan untuk mendefenisikan matriks Leontif adalah:
L = ( I - A )-1
dimana :
L = Matriks inverse Leontif
I = Matriks Identitas
A = matriks A
Dengan menggunakan microsoft excel, jika diketahui matriks A , maka matriks inverse Leontief dapat dihitung
agar lebih mudahnya bisa lihat panduannya di bawah ini:
1. Buat tabel matriks A dan matriks Identitas seperti di bawah ini
2. Untuk menghitung matriks I-A
Blok range E2:G4
ketik formula =A7:C9-A2:C4
Kemudian tekan kombinasi tombol Ctrl+Shift+Enter
3. Untuk menghitung matriks inverse Leontief
Blok range E7:G9
ketik formula =MINVERSE(E2:G4)
Kemudian tekan kombinasi tombol Ctrl+Shift+Enter
Hasilnya terlihat seperti di bawah ini
Jika ingin mengunduh file excelnya bisa gunakan link berikut matriks inverse Leontief
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan Ketik komentar anda,
Blog ini adalah Blog do follow saya harap tidak memberikan komentar spam.