Rabu, 03 November 2010

Proses malware McDonald menyerang facebook

Malware Mcdonald melakukan eksploitasi  pada API Facebook dan bukan pada OS komputer anda. Artinya,  apapun OS yang anda gunakan (Windows, Linux, Mac atau Free BSD), sejauh anda menggunakan akun Facebook dan menyetujui (“ALLOW”) pada aplikasi dengan alamat http://apps.facebook.com/hdvideoplayer/ maka akun Facebook anda akan terinfeksi. Malware Mc Donald  akan mengirimkan undangan event (event invitation) ke seluruh kontak anda dengan judul antara lain seperti di bawah ini :

    *      The Truth behind Mcdonalds
    *      What McDonalds DOESNT Want You To See
    *      SHOCKING McDonalds Video
    *      The DISGUSTING Truth Behind McDonalds


Jika anda mengklik link yang diberikan, maka anda akan dihantarkan pada situs konfrimasi Public Event


Jika anda hanya melakukan klik pada [I'm Attending] [Maybe] [No] akun anda tidak akan terekploitasi karena tidak ada aplikasi yang di instal. Tetapi jika anda melakukan klik “Tiny URL” yang diberikan anda akan mendapatkan layar konfirmasi bahwa anda harus login menggunakan HD Video Account



Jik anda mengklik [Login] baru akan ditampilkan layar konfirmasi instalasi aplikasi. Sebenarnya tampilan ini merupakan upaya Facebook melindungi penggunanya dari aplikasi jahat (malware) dan jika korbannya tidak mengklik [Allow], aplikasi jahat ini tidak akan berjalan.


Jika anda mengklik [Allow] maka aplikasi jahat (malware) akan aktif pada akun anda dan mengirimkan Event Invitation ke seluruh kontak anda

Related Posts by Categories



0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan Ketik komentar anda,
Blog ini adalah Blog do follow saya harap tidak memberikan komentar spam.